Thursday, July 25, 2013

[K-Drama] Love Rain (2012)

“Cinta selalu memiliki wajah yang berbeda. Kesedihan dan kebahagiaan” Kim Yoon Hee

Bagaimana rasanya jika orang tua kita menyukai orang tua orang yang kita cintai ?. Sepertinya bakal terkena penyakit galau tingkat dunia-akhirat. Inilah yang diangkat Drama Korea satu ini. Love Rain merupakan Drama Korea yang menceritakan kisah cinta dua generasi, yakni 1970 dan 2012. Unikanya, pemeran utama Jang Geun Suk dan Im Yoon Ah atau yang akrab dengan nama Yoona dari SNSD ini akan memerankan masing-masing dua karakter tersebut di masing-masing generasinya. Drama ini juga dinahkodai dua sineas Koera yang sukses menggarap Endless Love  dan Winter Sonata, yakni sang sutradara Yoon Soek Ho dan penulis scenario Oh Su Yen.


Cerita ini berawal pada latar Korea Selatan era 70-an.  Bercerita mengenai Seo In Ha (Jang geun Suk), mahasiswa seni rupa yang menyukai Kim Yoon Hee (Yoona) pada tiga detik pandangan pertama. Selanjutnya In Ha tanpa sengaja menemuka buku harian Yoon Hee, bermodalkan buku harian itu In Ha berusaha mendekati Yoon He. Namun sayang, ditengah usaha pendekatannya, sahabat In Ha yang bernama Lee Dong Wook (Kim Si Hoo) ternyata menyukai Yoon Hee. Smentara itu sahabat In Ha lainnya bernama Baek Hye Jung (Son Eun Seo) bercerita pada Yoon Hee bahwa dia menyukai In Ha. Langkah Dong Wook lebih cepat dan terang-terangan dalam mendapatkan Yoon Hee, hal itu membuat In Ha harus memendam perasaannya agar hubungan dengan sahabatnya tetap terjaga. Dong Wook dan Yoon Hee akhirnya jadian dan membuat In Ha berusaha menjauhi mereka, namun semakin In Ha menjauh perasaannya justru semakin tidak bisa ditahan. Hingga akhirnya In Ha mengungkapkan isi hatinya pada Yoon Hee dan membuat hubungan persahabatannya menjadi kacau. Untungnya Yoon Hee juga ternyata menyukai In Ha dan melanjutkan hubungan mereka meskipun ditentang sahabat mereka. Namun sayang kisah mereka berdua terlalu singkat. Rahasia mengenai buku harian Yoon Hee akhirnya terungkap, hal itu membuat Yoon Hee mempertanyakan cintanya dan pulang ke kampong halamannya. In Ha berusaha menjelaskan dan membujuknya dengan cara pergi ke kampung halaman Yoon Hee. Usaha In Ha berhasil ketika dia membujuknya untuk datang ke kompetisi radio agar bisa mendengarkan lagu ciptaannya untuk Yoon Hee. Namun pertunjukan kacau ketika polisi datang menangkap In Ha dan sahabatnya yang lain Kim hang Mo (Seo In  Guk). Cinta mereka akhirnya tidak bisa bersatu karena In Ha harus melaksanakan wajib militer sebagai hukuman ditangkap polisi tadi sementara Yoon Hee pergi ke Amerika karena penyakit TBC nya.

Latar cerita kemudian berpindah di Jepang tahun 2012. Disanalah terjadi pertemuan antara Seo Joon (Jang Geun Suk) putra In Ha dengan Ha Na (Yoona) yang merupakan putri Yoon Hee. Pertemuan mereka di stasiun kereta api Jepang mengarahkan mereka pada pertemuan selanjutnya karena Handphone Ha Na terbawa oleh Seo Joon. Ha Na yang merupakan pelajar di Jepang harus berurusan dengan Seo Joon yang merupakan fotografer dengan sifat playboy. Ha Na yang meminta kembali Hanphonenya harus mengantar Soe Joon pada sebuah tempat yang ada pada gambar handphonenya sebagai syarat pengembalian.

Setelah berpisah di Jepang, mereka bertemu kembali di Korea. Hal ini dikarenakan Ha Na yang marah ketika fotonya yang diambil oleh Soe Joon ketika berada di tempat yang ada pada gambar Handphonenya digunakan sebagai iklan poster suatu produk tanpa seizinnya. Ha Na berusaha mencari tmpat kerja Soe Joon dan meminta pertanggung jawaban. Sejak itu Ha Na dan Seo Joon harus terus berurusan, seiring berjalannya waktu munculah perasaan cinta diantara keduanya, perasaan yang sama dialami kedua orang tuanya. Dalam kisah Ha Na dan Seo Joon ini banyak kisah-kisah lucu, kocak, dan romantic yang terjadi.

Konflik utama hadir ketika orang tua Ha Na dan Seo Joon akhirnya bertemu tanpa disengaja. Ha Na sejak berada di Jepang memang sangat berusaha mencari In Ha demi mempertemukannya dengan ibunya, sehingga ketika mengetahui pertemuan mereka Ha Na sangat senang. Beda halnya dengan Ha Na, Seo Joon justru merasa kesal dengan cerita cinta pertama bapaknya yang menyebabkan keluarganya kacau. Jeon Soo merupakan buah dari hasil perkawinan In Ha dengan sahabatnya Hye Jung. Karena merasa tidak bisa melupakan cinta pertamanya, perceraian pun terjadi, dan membuat Hye Jung membenci Yoon Hee. Pada awalnya In Ha dan sahabat-sahabatnya beranggapan bahwa Yoon Hee telah meninggal di Amerika. Namun dengan pertemuan ini In Ha menjadi terkejut sekaligus senang, apalagi setelah mengetahui Yoon Hee berstatus janda.

Mendengar kabar tersebut, Seo Joon yang sudah jadian dengan Ha Na harus memutuskan hubungannya dengan tiba-tiba. Hubungan mereka berdua menjadi benar-benar kacau karena hubungan orang tuanya. Salah satu diantara mereka harus ada yang mengalah.

Pada awalnya, drama ini memiliki cerita yang menarik. Cerita cinta yang biasa dibalut keadaan permasalahan generasi membuanya menarik. Adegan kocak dan romantic ditambah pengambilan gambar dan teknik sinematografi yang memanjakan mata. Tapi sayang kekurangan yang ada menurut saya ada pada hal dasar cerita bersambung. Dengan 20 episode, drama ini menurut saya miskin konflik. Konflik terlihat sudah selesai di episode 16-17. Selain itu, semenjak konflik utama hadir, jalan cerita menjadi datar. Banyak juga yang beranggapan jalan ceritanya yang mudah ditebak.

Kabarnya drama ini kurang menarik penonton di Korea alias memiliki rating yang termasuk rendah. Biasanya saya bertolak belakang dengan rating, tapi melihat jalan ceritanya, rasanya rating itu mempunyai alasan yang cukup kuat. Saya sendiri memilih bertahan karena betah berlama-lama menantikan aksi Yoona


Rating : 7

No comments:

Post a Comment